NEWS & ENTERTAINMENT MEDIA

Contact online

Website AG CYBER TV tidak bisa di akses tanpa Javascript
Silahkan Aktifkan Javascript di browser Anda !!Subscribe Us


Semua karya otentik dari AG Cyber TV di proteksi ,
tidak diperbolehkan mengambil sebagian atau keseluruhan isi berita asli karya kami tanpa izin redaksi.

Meresahkan !! Dalam Semalam Dua Pembacokan Terjadi di Baron


Gambar ilustrasi


NGANJUK , AG Cyber TV  - Peristiwa pepet bacok (petcok) semakin meresahkan masyarakat Nganjuk, dalam semalam (Kamis,5/1/2023) dua kejadian pembacokan terjadi di dua tempat berbeda.

Pertama terjadi di jalan raya Baron - Lengkong tepatnya di Desa Jekek Kecamatan Baron sekitar pukul 23.00 WIB  , korban THS (28) dan RDN (28) keduanya warga desa Nglundo Sukomoro mengalami luka bacok pada bagian kepala , punggung dan tangan.

Saat itu kedua korban berboncengan motor berjalan dari arah Selatan ke Utara sampai di TKP langsung dipepet orang tak dikenal lebih dari satu orang (diperkirakan enam orang) dengan mengendarai tiga motor matic berboncengan.

Korban kemudian dibacok membabi buta oleh pelaku , korban terjatuh dan menyelamatkan diri dan pelaku melarikan diri ke arah Utara.

Yang kedua terjadi di jalan Desa Waung - Sambikenceng tepatnya di depan SDN 3 Dusun Kuniran Desa Jekek  Kecamatan Baron sekira jam 24.00 WIB.

Korbannya dua orang warga Kabuh dan Ploso Jombang , S alias Ndemo (45) seorang kuli bangunan dan BE alias Embun (34) keduanya mengalami luka bacok pada tangan kanan , punggung sebelah kanan dan Luka robek pada kepala bagian atas.

Kronologinya , kedua korban berboncengan naik sepeda motor dari arah Selatan ke Utara sampai di TKP langsung dipepet pelaku dari belakang dan dibacok dengan mengunakan parang  ,korban turun dan menyelamatkan diri dan pelaku melarikan diri ke arah Selatan

Sementara itu dalam aksinya pelaku mengunakan motor matic satu unit Scopy ,Vario  dan satu unit motor Mega protolan berboncengan dan Beat.

Kasi Humas Polres Nganjuk Iptu Supriyanto membenarkan peristiwa tersebut dan saat ini kejadian tersebut masih di tanggani dan di dalami Polsek Baron.

"Sementara (kasusnya) masih didalami untuk ungkap kasus," ujarnya saat dikonfirmasi melalui pesan whatsapp Jumat (6/1/2023) sore.

Reporter : Tim liputan.

Editor : John.