NEWS & ENTERTAINMENT MEDIA

Contact online

Website AG CYBER TV tidak bisa di akses tanpa Javascript
Silahkan Aktifkan Javascript di browser Anda !!Subscribe Us


Semua karya otentik dari AG Cyber TV di proteksi ,
tidak diperbolehkan mengambil sebagian atau keseluruhan isi berita asli karya kami tanpa izin redaksi.

Pelantikan Kepsek SD dan SMP Sekabupaten Nganjuk


Foto bersama usai pelantikan

Nganjuk, ag cyber tv - Banyaknya posisi kepala sekolah yang masih kosong membuat pemerintah Kabupaten Nganjuk dengan cepat melantik guru-guru yang berpotensi dan berakreditas tinggi untuk menjadi Kepala Sekolah. 

Sebanyak 207 guru dilantik definif menjadi kepala sekolah pada Rabu siang (31/5/2023) di Pendopo KRT Soesro Koesoemo.

Turut hadir dalam acara ini Sekda Nganjuk, Asisten Bidang Pemerintahan, Asiaten Ekbang, Kepala Dinas Pendidikan serta MKKS sekabupaten Nganjuk.

Usai melantik , Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi  berharap dengan jabatan baru ini seluruh guru-guru yang telah di Lantik menjadi kepala sekolah agar bekerja lebih giat dan baik dalam memberikan arahan, motivasi, inovasi kepada para siswa/siswi di sekolah. 

"Saya berharap betul dalam memperdayakan orang lain, untuk memberi semangat dan memberi pekerjaan sesuai dengan bidang dan kerjanya, sehingga dalam melaksanakan tugas selalu dengan senyum dan semangat," ungkapnya.

Lebih lanjut pria yang senang disapa kang Marhaen tersebut menyampaikan bahwa seorang pemimpin yang sering belajar,  dan  studi banding dapat beradaptasi dimanapun berada.

”Nganjuk era prestasi dan kualitas, maka, mari saatnya membangun budaya mutu, tidak hanya sekedar tahu saja , melainkan benar-benar  tau hal – hal yang penting, sehingga memudahkan anak – anak  didik kita untuk saling berlomba dan berprestasi," jelasnya

Dalam kesempatan yang sama , Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nganjuk, Sopingi dalam kesempatan yang sama mengatakan bahwa pada hari ini telah melantik keseluruhan 207 Kepala Sekolah yang ada di Kabupaten Nganjuk, dan Alhamdulilah berjalan lancar dan sukses ” ujarnya.

"Penempatan guru menjadi kepala sekolah ini berdasarkan zonasi, grid, dan tidak di pungut biaya , semuanya Nol rupiah," tuturnya.

Sementara itu , dengan di definitifkan kepala sekolah yang baru, yang lama dari UPDT di pindah ke sekolah yang lebih bagus semua ini bertujuan untuk memberikan semangat agar kepala sekolah bekerja lebih baik lagi. (Red)