NGANJUK – Kepemimpinan di tubuh Polres Nganjuk resmi berganti. AKBP Siswantoro dimutasi menjadi Kasubbidprovos Bidpropam Polda Jawa Timur dan digantikan oleh AKBP Henri Noveri Santoso.
Serah terima jabatan (Sertijab) digelar di Mapolda Jatim pada Senin (14/4/2025), dan disusul dengan penyambutan resmi oleh jajaran Polres Nganjuk pada Kamis (17/4/2025). Acara penyambutan dihadiri Wakapolres, para pejabat utama, para Kapolsek, hingga keluarga besar Bhayangkari.
Dalam sambutannya, AKBP Henri menyampaikan program prioritasnya, salah satunya adalah pemberantasan tindak pidana korupsi. Ia menegaskan bahwa isu korupsi menjadi perhatian utama yang sejalan dengan arahan Presiden Prabowo.
“Korupsi termasuk salah satu prioritas kami, karena itu juga menjadi prioritas dari Presiden kita, Bapak Prabowo,” ujar AKBP Henri.
Mantan Kapolres Sumenep ini juga menyatakan akan melanjutkan program-program yang telah dijalankan oleh pendahulunya, serta mengimplementasikan arahan dari Kapolri dan Kapolda Jatim.
“Kami akan meneruskan program Pak Siswantoro dan menindaklanjuti program dari Bapak Kapolri serta Bapak Kapolda Jatim,” tegasnya.